Indeks Topix Jepang Catat Gain Hari Ke Delapan

Saham Jepang naik, dengan indeks Topix memperpanjang kenaikan beruntun terpanjang sejak Juni, karena pelemahan yen setelah data AS menunjukkan tekanan inflasi tetap terkendali dan dan pembangunan perumahan kembali pulih.

Indeks Topix naik 0,2% ke level 1,283.23 pada 09:01 pagi di Tokyo, naik hari kedelapan. Indeks Nikkei 225 Stock Average naik 0,2% ke level 15,479.83. Yen menyentuh level terendah dalam lebih dari dua pekan terakhir hari ini setelah melemah 0,3% kemarin.

Topix rebound 13% dari level terendah di tahun ini pada tanggal 14 April ditengah optimisme mengenai ekonomi global dan spekulasi dana pensiun pemerintah jepang senilai $ 1.2 triliun yang akan membeli lebih banyak saham lokal.

Indeks Topix diperdagangkan pada 1,2 kali nilai buku kemarin, dibandingkan dengan 2,7 untuk Indeks Standard & Poor 500 dan 1,8 untuk Indeks Stoxx Europe 600.

Ekspor Jepang naik lebih dari yang diperkirakan pada bulan Juli sementara impor tak terduga meningkat, laporan menunjukkan hari ini.

Kontrak pada S&P 500 stagnan hari ini setelah Indeks saham naik 0,5% kemarin. Apple Inc melonjak 1,4% ditutup pada level tertinggi sepanjang masa karena para investor melihat ke depan untuk produk-produk baru seperti iPhone dengan layar lebih besar dan perangkat jam tangan yang mungkin meningkatkan pertumbuhan pendapatan.

Sebuah laporan kemarin menunjukkan biaya hidup di AS meningkat pada bulan Juli di laju paling lambat dalam lima bulan terakhir, bahkan ketika ekonomi mendapatkan momentumnya. Inflasi terus berjalan di bawah target Federal Reserve karena permintaan global yang lesu membatasi kemampuan perusahaan.(yds)

Sumber: Bloomberg

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Contact Us

Sentimen Global Masih Ada, Rupiah Menguat di Hadapan Dolar AS

Koalisi Pejalan Kaki Dikecam PKL Saat Gelar Aksi di Tanah Abang