Indeks Saham Berjangka Eropa Sedikit Berubah Setelah Risalah The Fed

PT.RIFAN FINANCINDO BERJANGKA, Indeks saham berjangka Eropa sedikit berubah, dengan ekuitas mendekati level tertinggi tujuh minggu, setelah anggota dari Federal Reserve menimbang kebutuhan untuk berkomunikasi lebih lanjut mengenai kenaikan suku bunga. Indeks saham berjangka AS sedikit berubah, sementara saham-saham Asia melemah.

Kontrak pada indeks Euro Stoxx 50 yang berakhir pada bulan Desember kehilangan kurang dari 0,1% menjadi 3.117 pada pukul 07:12 pagi di London. Indeks Stoxx Europe 600 telah mengalami reli sebesar 9,4% sejak level terendah di bulan lalu, dan diperdagangkan mendekati level tertinggi sejak 1 Oktober setelah Mario Draghi mengatakan Bank Sentral Eropa (ECB) memperluas program pembelian yang dapat mencakup obligasi pemerintah dan setelah Bank Sentral Jepang (BOJ) menambahkan stimulus ekonomi.

Indeks berjangka S&P 500 turun 0,1% hari ini, sedangkan Indeks MSCI Asia Pacific turun 0,7%.

Notulen rapat The Fed pada bulan Oktober menunjukkan bahwa para pejabat berdebat apakah akan berkomunikasi mengenai pandangan mereka tentang kemungkinan kenaikan suku bunga. Para ekonom mengharapkan kenaikan dari rekor level terendah di tahun depan. Beberapa pejabat juga melihat kebutuhan untuk tetap memperhatikan tanda-tanda penurunan ekspektasi inflasi, terutama jika pertumbuhan ekonomi melambat.

Di Eropa, investor akan mengubah fokus mereka ke data ekonomi untuk mengukur kekuatan pemulihan. Laporan awal dari Markit Economics pada pukul 9:00 pagi di London diprediksi menunjukkan manufaktur kawasan Eropa berkembang pada laju yang lebih cepat di bulan ini, ekonom yang disurvei Bloomberg memprediksi. Laporan lain dari Komisi Eropa pukul 4 sore di Brussels diprediksi menunjukkan kepercayaan konsumen meningkat pada bulan November.(frk)

Sumber : Bloomberg

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Contact Us

Sentimen Global Masih Ada, Rupiah Menguat di Hadapan Dolar AS

Koalisi Pejalan Kaki Dikecam PKL Saat Gelar Aksi di Tanah Abang