Index Market Report, 24/12/2013

             Sentimen GDP AS, Saham Hong Kong Naik Tajam Dalam 3 Pekan Terakhir
        Hong Kong, Bloomberg
(23/12) – Saham-saham Hong Kong naik, dengan indeks acuan tersebut menandai gain tertingginya dalam tiga pekan terakhir, sejalan dengan pertumbuhan ekonomi AS yang mengalami kenaikan dari yang perkiraan sebelumnya sehingga meningkatkan kepercayaan dan IMF menyatakan akan meningkatkan perkiraan pada ekonomi terbesar di dunia tersebut. Hong Kong Television Network Ltd. melonjak sebesar 66% pasca mengumumkan rencana untuk memulai pelayanan mobile TV. China Mobile Ltd., mengalami gain sebesar 0.8% pasca menyepakati untuk menjual iPhone dari Apple Inc. Prada SpA tergelincir sebesar 4.2% pasca menyatakan bahwa tingkat
penjualan kemungkinan akan kurang dari estimasi sebelumnya. Indeks Hang Seng naik sebesar 0.5% ke 22,921.56 pada sesi penutupan di Hong Kong, kenaikan tertingginya sejak tanggal 2 Desember lalu.
         Sekitar lima saham naik untuk setiap dua yang tergelincir pada volume sebesar 34% lebih rendah dari 30 hari ratarata. Indeks Hang Seng China Enterprises atau indeks saham H, naik sebesar 0.2% ke 10,647.35. Indeks acuan tersebut pada tanggal 20 Desember lalu mencatat penurunan mingguan tertingginya sejak bulan Oktober pasca tarif pasar uang di Chinamelonjak. Kontrak berjangka pada indeks S&P 500 naik sebesar 0.3% pada hari ini. Indeks ekuitas naik sebesar 0.5% pada tanggal 20 Desember lalu, mencatat gain mingguan tertingginya sejak bulan Oktober lalu. Data pada pekan lalu menunjukkan bahwa GDP (gross domestic product) AS naik sebesar 4.1% pada tingkat tahunan ratarata, tertinggi sejak tiga bulan terakhir di tahun 2011 dan naik dari estimasi sebelumnya sebesar 3.6%. (bgs)

                                                      Saham AS perpanjang rekor

       New York, Bloomberg (23/12)
– Saham-saham AS naik, dengan indeks patokan memperpanjang level tertinggi sepanjang masa; Apple Inc reli dan Dana Moneter Internasionalmengindikasikan akan meningkatkan prospek ekonomi AS. Indeks The Standard & Poor 500 naik 0,5 persen menjadi 1,828.09 di New York. Indeks Dow Jones Industrial Average naik 74,69 poin, atau 0,5 persen, ke 16,295.83. 8 dari 10 industri utama di S & P 500 naik, dengan sahamteknologi yang menguat 1,5 persen. Facebook Inc melonjak 4,8 persen ke rekor $ 57,77 karena perusahaan itu mulai diperdagangkan sebagai anggota dari S & P 500.

            IMF menaikkan prospek untuk ekonomi AS mengikuti berhasilnya kesepakatan anggaran di Washington dan rencana The Fed untuk tapering program pembeli obligasi yang telah menghilangkan keraguan tentang masa depan ekonomi, Direktur Pelaksana IMF, Christine Lagarde mengatakan kemarin dalam sebuah wawancara yang disiarkan NBC "Meet the Press." IMF memperkirakan pada Oktober bahwa ekonomi terbesar dunia itu akan terekspansi 2,6 persen tahun depan  Saham Apple naik 3,8 persen menjadi $ 570,09, penutupan tertinggi sejak 4 Desember 2012 setelah mengakhiri enam tahun perundingan untuk mencapai kesepakatan dengan China Mobile sebagai sarana untuk menjual model iPhone 5s dan 5c di toko-toko China mulai 17 Januari mendatang. Toko Apple di negara tersebut juga akan menawarkan ponsel untuk jaringan China Mobile. (brc)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

16 Tahun Serangan “9/11”: WTC Runtuh Bukan karena Tabrakan Pesawat?

Sentimen Global Masih Ada, Rupiah Menguat di Hadapan Dolar AS

Contact Us