China Pertahankan Target Pertumbuhan, Saham Hong Kong Naik Hari Kedua

Saham-saham Hong Kong menguat untuk hari keduanya pasca China mempertahankan sasaran 7,5 persen untuk pertumbuhan ekonomi di tahun ini dan meredanya ketegangan di Ukraina.

Indeks Hang Seng naik 0,7 persen ke level 22,805.81 pada 9:31 pagi di Hong Kong, dengan tiga saham yang naik untuk setiap satu saham yang jatuh pada indeks 50-anggota. Indeks Hang Seng China Enterprises dari perusahaan China yang terdaftar di Hong Kong, yang juga dikenal sebagai indeks H-share, naik 0,7 persen ke level 9,841.86. Perkiraan pertumbuhan diberikan dalam laporan pekerjaan Premier Li Keqiang yang akan menyerahkan kepada pertemuan tahunan legislatif hari ini di Beijing. Menargetkan inflasi sebanyak 3,5 persen.

Kontrak pada indeks Standard & Poor 500 melemah sebanyak 0,1 persen hari ini. Indeks tersebut naik ke rekornya sebanyak 1,5 persen kemarin karena komentar dari Presiden Rusia Vladimir Putin yang mengisyaratkan krisis di Ukraina tidak akan segera meningkat.(yds)



Sumber: Bloomberg

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Contact Us

Sentimen Global Masih Ada, Rupiah Menguat di Hadapan Dolar AS

Koalisi Pejalan Kaki Dikecam PKL Saat Gelar Aksi di Tanah Abang