WTI Crude Naik Pasca Persediaan Minyak Cushing Jatuh untuk Pekan Kedelapan


 Minyak West Texas Intermediate (WTI) naik, mempersempit selisih dangan minyak Brent, pasca laporan menunjukkan persediaan minyak di Cushing, Oklahoma, turun untuk pekan kedelapan dan permintaan mobil naik tajam dalam setahun terakhir.

Harga minyak WTi naik sebanyak 0,9 persen. Stok minyak di titik pengiriman WTI turun 1,33 juta barel menjadi 28,5 juta pada pekan yang berakhir 21 Maret lalu, menurut rilis data dari Departemen Energi. Jumlah pasokan minyak mentah naik 6.620.000. Minyak WTI juga naik pasca rilis laporan dari Departemen Perdagangan yang menunjukkan permintaan kendaraan pada bulan Februari angkat pesanan barang tahan lama.

WTI untuk pengiriman Mei naik 63 sen, atau sebesar 0,6 persen, ke level $99,82 per barel pukul 10:36 di New York Mercantile Exchange. Volume perdagangan sebesar 41 persen di bawah rata-rata 100 - hari pad hari ini . Harga minyak WTI berada pada level $ 100,08 sebelum laporan EIA.

Minyak Brent untuk pengiriman Mei turun 2 sen menjadi $ 106,97 per barel di London berbasis ICE Futures Europe . Minyak mentah patokan Eropa lebih tinggi sebesar $ 7,15 dibanding minyak WTI, turun dari $ 7,80 kemarin.

Stok minyak Cushing turun ke level terendahnya dalam dua tahun terakhir. Jumlah stok naik menjadi 382.500.000 barel, terbesar sejak November lalu. (izr)
Sumber : Bloomberg

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Contact Us

Sentimen Global Masih Ada, Rupiah Menguat di Hadapan Dolar AS

Koalisi Pejalan Kaki Dikecam PKL Saat Gelar Aksi di Tanah Abang