Dolar AS Terus Menguat Usai Data Ketenagakerjaan Nonpertanian
PT Rifan Financindo || Dolar Amerika Serikat terus naik pada Senin (06/09) petang, tetapi tetap mendekati level terendah satu bulan setelah laporan pekerjaan yang mengecewakan pada hari Jumat lalu melemahkan ekspektasi pengurangan awal stimulus moneter Federal Reserve.Pada pukul 15.14 WIB, indeks dolar AS kian menguat 0,23% ke 92,245 setelah jatuh ke 91,941 untuk pertama kalinya sejak 4 Agustus pada hari Jumat. Volatilitas kemungkinan akan terbatas pada hari Senin karena pasar AS ditutup libur.
USD/JPY masih naik 0,165 ke 109,90, EUR/USD turun 0,14% di 1,1865 dan GBP/USD melemah 0,165 di 1,3843. Rupiah berakhir menguat 0,26% di 14.222,5 hingga pukul 14.54 WIB.Sedangkan AUD/USD terus melemah 0,34% ke 0,7433 pukul 15.18 WIB. Reserve Bank of Australia mengadakan pertemuan penetapan kebijakan terbaru pada hari Selasa, dan dapat membatalkan keputusan pengurangannya mengingat wabah Covid-19 yang masih merajalela di seluruh negeri.
Dolar AS mengalami tekanan oleh rilis nonfarm payrolls hari Jumat lalu. Laporan tersebut mengecewakan karena memengaruhi ekspektasi kapan Federal Reserve akan mulai mengurangi program pembelian obligasi besar-besaran.Ketua Jerome Powell telah menjadikan pemulihan di pasar tenaga kerja negara itu sebagai syarat utama untuk langkah semacam itu, tetapi hanya 235.000 gaji yang ditambahkan pada bulan Agustus, menyusul kebangkitan infeksi Covid-19. Angka itu adalah kenaikan terkecil dalam tujuh bulan, dan jauh di bawah pertumbuhan lebih dari satu juta pada bulan sebelumnya.
"Rencana pengurangan yang diluncurkan pada bulan September harusnya bergantung pada data 100% atau diskusi akan harus ditunda hingga November," kata analis di Nordea dalam catatan.Data mingguan klaim pengangguran sekarang akan dipelajari dengan cermat pada hari Kamis untuk mencari petunjuk lanjutan tentang kekuatan pasar tenaga kerja, tetapi rilis harga produsen hari Jumat untuk bulan Agustus juga akan menarik setelah data Juli menunjukkan peningkatan tahunan terbesar lebih dari satu dekade.
PT Rifan Financindo || Sementara, European Central Bank akan mengadakan pertemuan pengaturan kebijakan moneter terbaru minggu ini di mana anggota yang beraliran hawkish menjadi lebih vokal terhadap pengurangan bertahap stimulus moneter bank sentral.Pesanan pabrik Jerman, dirilis Senin sebelumnya, naik sebesar 3,4% pada bulan Juli, sedikit perlambatan pertumbuhan dari bulan sebelumnya, tetapi masih jauh lebih baik dari yang diharapkan.
Komentar
Posting Komentar