Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2017

Perang Tarif Antar-Operator Telko, KPPU Minta Menkominfo Bertindak

Gambar
JAKARTA, PT Rifan Financindo - Ketua Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) Syarkawi Rauf menyarankan Menkominfo Rudiantara membuat regulasi terkait perang tarif murah yang dilakukan operator telekomunikasi. Saat ini, KPPU tengah meneliti dugaan praktek jual rugi atau predatory pricing. Di mana konsumen akan mendapat tarif sangat murah untuk sesama operator dan tarif mahal untuk lintas operator. "Yang kami ingin dorong ke depan, supaya regulator, dalam hal ini, Pak Menkominfo mengatur regulasi yang bersifat interkoneksi ini," kata Syarkawi, kepada wartawan, di kantor KPPU, Jakarta Pusat, Selasa (30/5/2017). Penerapan tarif murah tersebut mengakibatkan konsumen yang dipaksa memiliki dua jenis kartu dari operator yang berbeda-beda. Dia berharap, aturan yang dikeluarkan oleh Kemenkominfo nantinya dapat mengatur tarif interkoneksi. Dengan demikian, tarif komunikasi lintas operator tidak lagi mahal, pun untuk tarif sesama operator. "Sampai sekarang, kami

Masyarakat Dimbau Waspada Tukarkan Uang Baru Jelang Lebaran

Gambar
Jakarta  -- Rifanfinancindo --  Bank Indonesia (BI) mengimbau agar masyarakat berhati-hati dalam menukarkan uang menjelang Lebaran Idul Fitri 1438 H. Kehati-hatian atau waspada menjadi penting dilakukan untuk menekan sejumlah persoalan termasuk menekan hal-hal yang tidak diinginkan terjadi. Direktur Departemen Pengelolaan Uang BI Decymus menegaskan, pada momen tersebut biasanya banyak penipu dan pemalsu uang yang menjalankan aksinya. Tak jarang, masyarakat tertipu dengan sebaran uang palsu yang beredar. "Mau Lebaran (BI) wanti-wanti, yang namanya penipu, pemalsu, kan banyak masyarakat yang menukarkan uang terutama di malam hari," kata Decymus, ditemui di kantor BI, Thamrin, Jakarta Pusat, Senin 29 Mei 2019. Oleh karenanya, dirinya mengimbau, sebelum menukarkan maka masyarakat melakukan 3D yakni dilihat, diraba, dam ditrawang. Decymus mengatakan, dari sisi dilihat, apakah uang tersebut cetakannya pudar atau tidak. Sedangkan diraba, permukaan uang palsu keti

Enam Perusahaan Indonesia Masuk Daftar 2000 Emiten Terbesar Dunia

Gambar
JAKARTA, Rifan Financindo - Majalah Forbes baru-baru ini merilis daftar bertajuk Global 2000 untuk tahun 2017. Daftar ini memuat 2.000 perusahaan publik terbesar di dunia yang tercatat di bursa saham. Berada pada peringkat pertama adalah International Construction Bank of China (ICBC), disusul oleh China Construction Bank (CCB) dan Berkshire Hathaway Inc. Berada pada peringkat keempat dan kelima masing-masing adalah JP Morgan Chase dan Wells Fargo. Mengutip Forbes, Minggu (28/5/2017), ada enam perusahaan Indonesia yang berhasil masuk ke dalam daftar Global 2000 tersebut. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk berada pada peringkat 386. Data Forbes menunjukkan, BRI meraup laba 2 miliar dollar AS, aset mencapai 74,5 miliar dollar AS, dan nilai pasar mencapai 24,2 miliar dollar AS. Sementara itu, PT Bank Mandiri (Persero) Tbk menempati peringkat 494. Bank Mandiri membukukan laba 1 miliar dollar AS, aset mencapai 77,1 miliar dollar AS, dan nilai pasar mencapai 21,4 miliar

Rapat OPEC Mengecewakan, Harga Minyak Turun Hampir 5 Persen

Gambar
NEW YORK -- PT Rifan Financindo - Pertemuan antara negara-negara produsen minyak (OPEC) dengan 11 negara produsen minyak lain di Wina pada Kamis (25/5/2017) dinilai mengecewakan. Akibatnya, harga minyak turun hampir 5 persen pada Kamis. Rapat tersebut memutuskan memperpanjang program pemangkasan produksi minyak 9 bulan sampai Maret 2018. Tapi, keputusan ini mengecewakan pihak yang masih mengingingkan pemangkasan lebih dalam. Pada Kamis, harga minyak Brent tenggelam 2,52 dollar AS per barel atau turun 4,7 persen menjadi 51,46 dollar AS per barel di pasar berjangka untuk pengiriman Juli. Sedangkan minyak AS jenis West Texas Intermediate mengakhiri perdagangan dengan penurunan 2,46 dollar AS atau 4,8 persen menjadi 48,9 dollar AS per barel. OPEC dan negara penghasil minyak besar lainnya seperti Rusia sejak Januari hingga Juni nanti memangkas produksi minyak 1,8 juta barel per barel. Namun, upaya ini pun masih belum bisa mengurangi berlimpahnya pasokan minyak global, ap

Ditjen Pajak Targetkan Rp 45 Triliun dari Berburu WP Nakal

Gambar
Jakarta -- Rifanfinancindo - Pemerintah melalui Direktorat Jenderal (Ditjen) Pajak siap melakukan penegakan hukum sesuai Pasal 18 Undang-undang Pengampunan Pajak pasca tax amnesty. Dari kegiatan pemeriksaan, target Unit Eselon I Kementerian Keuangan ini mengumpulkan penerimaan negara Rp 45 triliun hingga akhir 2017. Sasaran pemeriksaan Pasal 18 UU Tax Amnesty, adalah Wajib Pajak (WP) Orang Pribadi maupun Badan yang tidak ikut program tax amnesty ataupun yang ikut tapi tidak melaporkan seluruh hartanya. "Target Ditjen Pajak secara nasional menghasilkan Rp 45 triliun dari pemeriksaan dalam rangka penegakan hukum Pasal 18," kata Direktur Pemeriksaan dan Penagihan Ditjen Pajak, Angin Praytino Aji di Jakarta, Rabu (23/5/2017). Dia menjelaskan, saat ini kegiatan pemeriksaan telah berjalan. Ditjen Pajak bahkan menerjunkan para Account Representative (AR) sebagai petugas pemeriksa. "Nanti ada AR. Dia diberikan wewenang. Kalau sudah diimbau tidak direspons, baru

Berapa Ekspektasi "Return" yang Wajar di Reksa Dana Saham?

Gambar
Rifan Financindo -- Reksa dana saham merupakan jenis reksa dana yang kebijakan investasinya minimal 80 persen di saham. Sebagaimana diketahui, saham memiliki karakteristik yang high risk dan high return. Lantas, berapakah ekspektasi return yang wajar untuk reksa dana saham ini ? Untuk mengetahui ekpektasi return pada reksa dana saham, investor perlu memahami cara kerja investasi saham dan reksa dana saham. Saham adalah surat berharga yang menunjukkan kepemilikan atas suatu perusahaan. Oleh karena itu, biasanya harga saham mencerminkan nilai dari fundamental perusahaan tersebut. Yang dimaksud dengan fundamental adalah kemampuan suatu perusahaan menghasilkan laba dan mempertahankan kelangsungan usahanya dalam jangka panjang. Secara teori, dalam jangka panjang, harga saham akan naik atau turun mengikuti fundamental perusahaan. Dalam Bahasa yang lebih sederhana, jika laba bersih suatu perusahaan naik secara konsisten mengalami peningkatan 15 persen per tahun selama 10 tah

Beri Keterangan Palsu Soal WhatsApp, Facebook Didenda Rp 2 Triliun

Gambar
PT Rifan Financindo -- Facebook diharuskan membayar denda lebih dari 120 juta dollar AS atau sekitar Rp 2 triliun. Hal itu terkait keterangan palsu yang diberikan Facebook ke para pejabat Uni Eropa soal keamanan data, ketika membeli layanan pesan WhatsApp pada 2014. Denda ini diputuskan oleh Komisi Eropa dan diumumkan hari Kamis (18/5/2017). Pihak Uni Eropa mengatakan, setelah pengambilalihan WhatsApp disetujui, Facebook bisa menggandakan data personal dari satu platform ke platform lain. Padahal sebelumnya, Facebook sudah memberikan jaminan kepada Uni Eropa bahwa mekanisme semacam itu tidak dimungkinkan. Komisioner persaingan Uni Eropa, Margarethe Vestager, mengatakan, denda ini memberi sinyal yang jelas bahwa perusahaan-perusahaan harus memberikan informasi yang benar dan akurat. "Semua perusahaan harus mematuhi aturan Uni Eropa, melaksanakan kewajiban, termasuk memberikan informasi yang benar," kata Vestager. Terkait sanksi ini, pihak Facebook mengatakan mer

Politik AS Bergejolak, Wall Street Berakhir di Zona Merah

Gambar
NEW YORK, Rifanfinancindo - Indeks The S&P 500 dan Dow Jones tergelincir pada penutupan perdagangan Rabu waktu AS atau Kamis (18/5/2017) waktu Indonesia. Ini terjadi lantaran investor menengarai rencana pemangkasan pajak oleh pemerintah AS semakin tidak jelas setelah Presiden Donald Trump berupaya mengintervensi investigasi terkait pembocoran rahasia ke Rusia. Mantan Kepala FBI James Comey mengatakan dalam memo, bahwa Trump telah meminta dia untuk menghentikan penyelidikan terhadap mantan penasihat keamanan nasional Michael Flynn terkait koneksinya dengan Rusia. Informasi ini merupakan salah satu dari sejumlah kekhawatiran yang merebak pada pekan penuh gejolak di Gedung Putih setelah Trump secara tiba-tiba memecat Comey dan dilaporkan membuka informasi rahasia kepada Rusia mengenai rencana operasi melawan Islamic State. Indeks Dow Jones ditutup melemah 372,82 poin atau 1,78 persen menjadi 20.606,93. Sementara itu indeks S&P 500 kehilangan 43,

Larangan Bawa Uang Asing hingga Angkot Ber-AC, Ini 5 Berita Terpopuler Ekonomi

Gambar
JAKARTA, --  Rifan Financindo --- Sejumlah berita hangat dari desk ekonomi menjadi favorit pembaca pada awal pekan, Senin (15/5/2017), mulai dari larangan membawa uang asing hingga rencana bisnis Charoen Pokphand setelah mengakuisisi 7-Eleven di Indonesia. Berikut rangkuman berita-berita terpopuler dari ekonomi dan bisnis sepanjang hari kemarin bagi Anda yang mungkin melewatkan untuk membacanya. 1. Bawa Uang Kertas Asing Lebihi Batas, Ini Sanksinya Bank Indonesia telah mengatur bahwa membawa uang kertas asing keluar dan masuk daerah pabean lndonesia dengan jumlah nilai paling sedikit setara Rp 1 miliar hanya boleh dilakukan oleh Badan Berizin. Badan berizin adalah bank dan penyelenggara Kegiatan Usaha Penukaran Valuta Asing (KUPVA) Bukan Bank alias money changer yang telah memperoleh izin. 2. Akuisisi 7-Eleven, Charoen Pokphand Tunggu Persetujuan Induk Waralaba Presiden Direktur PT Charoen Pokphand Indonesia Tjiu Thomas Effendy mengungkapkan, terkait akuisisi bisnis w

Dolar AS Loyo, Harga Emas Mengilap

Gambar
Jakarta, Rifan Financindo -- Kontrak emas berjangka di COMEX New York Mercantile Exchange ditutup menguat pada Kamis waktu Amerika Serikat (AS). Penguatan ditengarai karena pelemahan dolar AS, serta penurunan pasar ekuitas di AS dan negara-negara di Eropa. Mengutip Xinhua, Jumat (12/5), kontrak emas yang paling aktif untuk pengiriman Juni meningkat US$5,3 atau 0,43 persen menjadi US$1.224,20 per ons troi. Dolar AS yang diukur dengan Indeks Dolar AS diperdagangkan kurang dari 0,1 persen atau lebih rendah pada pukul 18.25 GMT. Namun, diperkirakan akan mencatat kenaikan mingguan sekitar satu persen. Sementara itu, pasar ekuitas AS dan Eropa memperlihatkan kerugian yang luas. Jeda dalam penguatan greenback, serta penurunan di pasar saham, membantu membuat emas lebih menarik bagi para investor. Logam kuning sempat memangkas kenaikannya setelah data kemarin menunjukkan harga produsen AS naik 0,5 persen pada April, yang lebih baik dari ekspektasi para ekonom. Adapun, perak unt

Produksi dan Nilai Tukar Dolar AS Tekan Harga Minyak

Gambar
Jakarta, PT Rifan Financindo  -- Harga minyak melemah pada hari Selasa, waktu Amerika Serikat, seiring meningkatnya kecemasan investor bahwa permintaan minyak akan menurun, mata uang dollar AS akan menguat, dan produksi minyak AS akan bertambah. Selain itu, pelaku pasar juga mempertanyakan kemampuan orgnisasi negara-negara pengekspor minyak (Organization of the Petroleum Exporting Countries/OPEC) dalam menyeimbangkan pasar kembali. Dikutip dari Reuters, nilai mata uang dollar AS menguat satu persen dibandingkan mata uang lainnya. Kondisi ini menekan permintaan karena harga minyaknya relatif lebih mahal dibandingkan negara lain. Selain itu, investor juga menanti laporan terkini mengenai persedian minyak dari Energy Information Administration (EIA) AS pada Rabu pekan ini. Namun, analis memprediksi bahwa persediaan minyak mungkin akan berkurang 1,8 juta barel pada pekan lalu. Produksi minyak AS sendiri telah mencapai 9,3 juta barel per hari atau meningkat 10 persen ket

KURS RUPIAH 9 MEI: Simak Pergerakan Rupiah Pasca Rebound

Gambar
JAKARTA — Rifanfinancindo --   Pergerakan nilai tukar rupiah berakhir rebound pada perdagangan kemarin Senin (8/5/2017). Rupiah ditutup menguat 0,26% atau 35 poin ke Rp13.295 per dolar AS, setelah dibuka dengan pelemahan tipis 0,02% atau 3 poin di posisi 13.333. Sepanjang perdagangan kemarin,  rupiah bergerak di kisaran Rp13.292 – Rp13.338 per dolar AS. Rupiah berhasil ditutup rebound pada perdagangan kemarin mengakhiri pelemahan pada dua hari perdagangan berturut-turut sebelumnya. Di sisi lain, indeks dolar AS yang mengukur kekuatan kurs dolar AS terhadap sejumlah mata uang utama sore ini terpantau naik 0,26% atau 0,254 poin ke 98,902 pada pukul 16.26 WIB. Sebelumnya indeks dolar dibuka turun 0,13% atau 0,132 poin di level 98,516, setelah pada perdagangan akhir pekan lalu ditutup melemah 0,15% di posisi 98,648 seiring penguatan euro. Meski demikian, nilai tukar euro sore ini terpantau melemah 0,47% ke US$1,0946, setelah pada perdagangan akhir pekan lalu ditutup dengan k

IHSG Diramal Bergerak Fluktuatif Merespon Rilis Data Ekonomi

Gambar
Jakarta, Rifan Financindo  -- Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diprediksi bergerak fluktuatif pada perdagangan hari ini, Senin (8/5), merespon rilis data ekonomi yang akan keluar sepanjang pekan ini, baik dari dalam maupun luar negeri. Analis Reliance Securities Lanjar Nafi mengatakan, beberapa data ekonomi dari dalam negeri, antara lain data cadangan devisa yang diharapkan meningkat US$123 miliar dan indeks keyakinan konsumen yang juga diperkirakan cukup baik. "Kemudian, data penjualan eceran, kendaraan, pertumbuhan pinjaman, dan indeks harga properti yang diprediksi melambat akan menjadi penahan penggerak laju IHSG," ujarnya, dikutip Senin (8/5). Sementara itu, sentimen dari global datang dari data ekspor dan impor, serta neraca perdagangan di China. Data ekonomi lain yang akan memengaruhi laju IHSG juga datang dari tingkat inflasi di China dan Jerman, serta pertumbuhan ekonomi di Jerman. "Seluruhnya masih cenderung konservatif pada hasil survey da

Meramal Pertumbuhan Ekonomi RI di Kuartal I-2017

Gambar
Jakarta - PT Rifan Financindo Berjangka --   Badan Pusat Statistik (BPS) akan mengumumkan pertumbuhan ekonomi di kuartal I-2017, hari ini (5/5/2017). Para ekonom memproyeksikan pertumbuhan ekonomi nasional di kisaran 4 persen-5 persen pada tiga bulan pertama ini. Ekonom PT Bank Permata Tbk, Josua Pardede memperkirakan pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal I ini sebesar 4,97 persen secara year on year (yoy). Proyeksi tersebut lebih tinggi dibanding periode sama tahun lalu sebesar 4,92 persen dan realisasi 4,94 persen di kuartal IV-2016. Walaupun lebih rendah dibanding perkiraan pemerintah 5,1 persen. "Pertumbuhan ekonomi pada kuartal I diperkirakan mencapai 4,97 persen," kata dia saat dihubungi Liputan6.com, Jakarta, Jumat ini. Prediksi pertumbuhan ekonomi ini, Josua menilai, akan ditopang dari konsumsi rumah tangga, Pembentukan Modal Tetap Bruto (PMTB) atau investasi, dan ekspor. Dia menjelaskan, konsumsi rumah tangga cenderung sedikit melambat, PMT

Produksi OPEC Turun, ICP April Naik Jadi USD49,56/Barel

Gambar
Jakarta -- Rifanfinancindo --  Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mencatat harga minyak Indonesia (Indonesia Crude Price) pada April mengalami peningkatan dibandingkan dengan Maret 2017 yakni menjadi sebesar USD49,56 per barel. Berdasarkan perhitungan Tim Harga Minyak yang dikutip Metrotvnews.com pada Kamis 4 Mei 2017, ICP April 2017 naik USD0,85 per barel dari USD48,71 per barel pada bulan sebelumnya. ICP SLC pada April 2017 juga mengalami peningkatan mencapai USD50,51 per barel atau naik USD0,89 per barel di Maret 2017. Perkembangan harga rata-rata minyak mentah utama di pasar internasional pada April 2017 juga mengalami peningkatan dibandingkan dengan Maret 2017. Minyak Brent (ICE) naik sebesar USD1,28 per barel dari USD52,54 per barel menjadi USD53,82 per barel. Lalu, Minyak WTI (Nymex) juga mengalami peningkatan sebesar USD1,45 per barel dari USD49,67 per barel menjadi USD51,12 per barel. Kemudian, keranjang OPEC naik sebesar USD1,15 per barel da

Meski Merugi, Rini Klaim BUMN Catat Pertumbuhan Positif

Gambar
JAKARTA -- PT.Rifan Financindo -- Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno mengatakan meski ada beberapa BUMN yang tercatat merugi pada kuartal I 2017, namun ia mengatakan secara keseluruhan BUMN mencatat pertumbuhan yang positif dibandingkan tahun lalu. Rini mengatakan belanja modal BUMN tumbuh 35 persen pada 2016 senilai Rp 298 triliun. Ia mengatakan, belanja modal tersebut dilakukan untuk fokus membangun infrastrktur dan konektivitas serta peningkatan kekuatan energi. Rini mengatakan aset BUMN mengalami pertumbuhan 10 persen hingga mencapai Rp 6.325 triliun. Ekuitas mencerminkan tumbuh 12 persen mencapai Rp 2.234 trilium. Pendapatan usaha tumbuh 6 persen menjadi Rp 1.832 triliun dan laba bersih tumbuh 10 persen menjadi Rp 164 triliun. "Kontribusi negara Rp 202 triliun dalam bentuk dividen dan pajak belum termasuk PNBP," ujar Rini di Salemba UI, Jakarta, Rabu (3/5). Ia menjelaskan, untuk kontribusi infrastruktur dan konektivitas, BUMN sudah  m

Laporan Keuangan dan Inflasi Diprediksi Topang IHSG

Gambar
Jakarta,-- Rifanfinancindo -- Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diprediksi masih bergantung pada laporan keuangan emiten kuartal I 2017 pada perdagangan hari ini, Selasa (2/5). Hal ini disebabkan IHSG belum memiliki sentimen terbaru dari sisi makro ekonomi. Kepala Riset Koneksi Kapital Alfred Nainggolan menjelaskan, kondisi ini akan membuat IHSG bergerak terbatas. Selain itu, nilai transaksi tidak akan banyak mengalami perubahan dari posisi pekan lalu. "Pergerakan sempit, nah ketika sempit nilai transaksi tidak akan banyak berubah," terang Alfred kepada CNNIndonesia.com, Sabtu (29/4). Namun, pelaku pasar akan menunggu rilis data inflasi bulan April. Pelaku pasar sendiri masih optimistis tingkat inflasi masih dalam level rendah. Sehingga, jika hasilnya seperti yang diinginkan maka pasar diyakini tidak akan terlalu merespons positif. "Kecuali terjadi lagi deflasi, maka pasar akan bereaksi lebih sehingga indeks akan bergerak kencang lagi. Tapi selebihny